Gumregah Ora Congkrah, itulah tajuk yang di usung oleh tuan rumah Chapter Karanganyar Jamda 5 dan Musda 4 SKIn Pengda Jawa Tengah pada 5 – 6 Agustus 2023 kemarin di puncak cemara pitu kabupaten karanganyar jateng.
Selain CR atau County Road Tuan rumah juga menyediakan berbagai hiburan, doorprize yang melimpah, kuliner terbaik dan tempat untuk melakukan musda yang akan sekaligus melaksanakan pemilihan Ketua Pengda yang baru.
Tajuk yang diambil sangat menarik yang kurang lebih artinya dalam Bahasa Indonesia adalah, “Semangat dan tidak berselisih atau bersitegang. Hal tersebut sangat relevan dengan keadaan saat ini, dimana setelah Indonesia di hantam badai pandemi, semangat untuk meramaikan organisasi lagi sangatlah belum menuju puncak.
Sedangkan Congkrah, lebih merujuk kepada paseduluran, walaupun sudah lama tidak bertemu, dikarenakan keadaan, diharapkan sesama anggota SKIn di Pengda Jateng tetap akur, tidak ada perselisihan dan tetep menjunjung tinggi slogan “Satukan Jangan Pisahkan”.
Berkenaan dengan ketua pengda yang baru periode 2023-2025, kemarin sudah terpilih Om Ali Ridho atau yang akrab di panggil YoungGa dari Chapter Jepara, yang diharapkan dapat membawa SKIn Pengda Jateng lebih baik, memperbaiki dan meneruskan program-program dari kepengurusan sebelumnya.
Pada waktu yang sama, Om Eka Bayem juga menyampaikan terimakasih atas support oleh semua sedulur jawa Tengah, dan juga sekaligus menitip pesan untuk “Selalu mengedepankan dan mengutamakan paseduluran dalam SKIn”.
Selain itu Eka Bayem juga menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada tuan rumah dan seluruh chapter di Jawa Tengah yang sudah ikut meramaikan kegiatan Jamda dan Musda di tahun 2023 ini.
“Setelah jamda ini, ada aniversari SKIn Chapter Pati” promo Om Vembriarto menutup obrolan malam itu. (Jimkat)